30+ Contoh Kata Kata Promosi Olshop (Online Shop) Untuk Jualan
Contoh kata kata promosi olshop dan kalimat promosi olshop – online shop memang banyak digandrungi oleh masyarakat saat ini. Apalagi dengan kondisi yang membuat kita banyak di rumah saja, sudah pasti bisnis online adalah satu alternatif pilihan dimasa seperti ini. Tidak heran banyak sekali orang yang mencoba masuk bisnis berbasis online karena melihat potensinya yang begitu besar.
Kata dan Kalimat Promosi Olshop - Pixels |
Dengan banyaknya antusiasme orang atau usaha yang memilih membuka online shop (olshop), makan wajar semakin banyak banyak pula pontensi jumlah pesaing olshop kita. Maka dari itu kita harus semakin pintar membuat promosi agar olshop yang kita kelola banyak peminatnya.
Promosi di online shop itu bisa dimulai dari hal yang paling sederhana, yaitu menyusun kata - kata promosi atau kalimat promosi produk atau jasa kita di olshop.Langkah membuat kata promosi ini adalah hal gratis namun sangat menentukan.
Saat kita mampu memberikan keterangan dengan tambahan kata - kata promosi yang tetap, maka potensi untuk terjadi transaksi pembelian itu juga bisa meningkat.
Nah, daftar kata kata promosi atau kalimat promosi berikut adalah contoh yang bisa kita gunakan untuk menarik pelanggan:
Contoh Kata-kata Promosi Olshop
1. Kata Promo
Kata yang pertama untuk promosi olshop kamu adalah kata promo. Jika melihat kata promo pastinya banyak pelanggan khususnya wanita akan langsung tertuju pada barang daganganmu.
Mereka tidak akan berfikir 2 kali jika melihat promo pada toko manapun. Apalagi jika promo yang kamu berikan adalah produk yang benar benar mereka cari.
Namun jangan asal membuat promo ya. Perhitungkan dulu dengan matang supaya kamu tetap memiliki laba meskipun produk sedang dalam masa promo. Umumnya, promo diberikan pada moment moment hari besar misalnya mendekati lebaran, tahun baru dan lainnya. Kembali pada promo tadi, sebaiknya kamu buat promo yang sewajarnya.
Aku kasih tips untuk membuat promo yang bagus. Contohnya saja, kamu ambil barang di supplier A dengan harga sandal 70.000. Kemudian kamu jual dengan harga 100.000. Kamu harus bisa mencari supplier lain dengan produk yang sama, namun dengan harga yang lebih rendah.
Kemudian kamu menemukan supplier B dengan harga produk 55.000. Nah, kamu bisa membuat promo dengan harga 85.000, yang harga awalnya 100.000 tadi, namun untuk produk yang di ambil dari supplier B.
Dengan trik ini, kamu tidak akan rugi dan kamu tetap memiliki laba yang sama yakni 30.000 per produk. Jika memang terpaksa, di supplier B produknya sedang kosong dan kamu mengambil dari supplier A, kamu masih punya laba 15.000.
Contoh kalimat promosi dengan kata promo:- Promo beli 2 dapat 3 pcs
- Weekend promo, dapatkan free member dengan belanja minimal 100 ribu rupiah
- Promo akhir bulan sebesar 10%
- Promo agustus potongan 20%
- Kesempatan mendapatkan harga murah dengan manfaatkan kode promo : "promokhusus"
- Promo potongan harga 10% sampai 12 agustus.
2. Promosi Dengan Kata Diskon
Selain kata promo, kata diskon juga cukup banyak digunakan oleh olshop yang mampu menarik perhatian para pelanggan. Siapa sih yang tidak suka diskon? Apalagi jika barang yang kamu jual memiliki kualitas bagus. Tentu mereka tidak akan berfikir dua kali untuk membeli produk yang kamu jual.
Promosi Diskon - Pixels |
Seperti pada contoh diatas, kamu bisa menyisipkan kata diskon ke setiap kata kata promosi yang dibuat seperti berikut ini:
- Diskon gila gilaan sampai 25%
- Dapatkan potongan harga hingga 10% untuk transaksi dibawah jam 12 siang
- Diskon 10% untuk pembelian 3 pcs sekaligus
- Extra diskon 5% untuk member kami
- Diskon 25% sampai tanggal 12 mei
- Jangan sia - siakan kesempatan diskon minggu ini
- Diskon 10.000, minimal belanja 100.000.
3. Promosi Gratis Ongkir atau Free Biaya Pengiriman
Salah satu kendala dalam pembelian online shop adalah ongkir yang mahal. Karena itu, kata kata paling bagus untuk menarik minat pembeli yang lokasinya jauh adalah gratis ongkir. Selain buat pembeli yang berada di luar pulau, kata kata gratis ongkir juga cukup menarik perhatian pelanggan di wilayah yang sama.
Jadi, meskipun harga barang yang kamu jual murah, jika ongkirnya mahal, rasanya tidak mampu menarik perhatian bagi mereka.
Banyak sekali marketplace yang menggunakan kata gratis ongkir untuk menarik minat konsumen ataupun menarik penjual untuk masuk ke marketplace tersebut.
Contoh kata kata promosi yang disisipkan dengan kata gratis ongkir seperti:
- Gratis ongkir sampai 40ribu khusus luar Jawa
- 100% biaya pengiriman kami yang tanggung
- Gratis ongkir minimal pembelian 30.000
- Free ongkir sampai 20ribu
- Gratis ongkir minimal belanja 10.000.
- Khusus pengiriman JABODETABEK free ongkir
4. Kalimat Promosi Cashback
Kata promosi yang ke 4 adalah cashback. Jika di marketplace sebelah menggunakan kata gratis ongkir, nah, ada pula marketplace yang memiliki kata promosi cashback. Jadi, kamu juga bisa menggunakan kata promosi yang digunakan oleh marketplace tersebut seperti kata cashback ini.
Konsumen juga akan terhipnotis dengan kata cashback pada promosi yang kamu buat. Apalagi jika cashback yang kamu buat cukup besar, pasti banyak yang minat.
Namun, seperti yang dijelaskan di point pertama, kamu harus tetap memperhatikan yang namanya keuntungan. Karena dalam menjual barang, keuntungan adalah hal utama yang harus kamu dapatkan. Seberapa besar keuntungan yang kamu dapatkan, kamu tidak perlu pusingkan. Asalkan jangan sampai jualan kamu minus.
Contoh kata kata promosi yang memuat kata cashback seperti:
- Cashback 5ribu setiap pembelian minimal 50.000
- Cashback 10% untuk pembelian diatas 300.000
- Cashback 15% untuk pembelian cash.
- Dapatkan cashback extra 5% untuk produk pilihan bulan ini
- Extra cashback 10% dengan melakukan transaksi minimal 150.000 rupiah
5. Kalimat Promosi Bayar di Tempat atau COD
Kata promosi yang lagi trend kali ini adalah bisa COD. Kata kata ini semakin membuat pelanggan percaya jika olshop kamu benar benar terpercaya. System pembayaran COD juga sangat membantu bagi mereka yang rumahnya jauh dari ATM, indomaret atau swalayan lain yang digunakan untuk transfer.
COD (Cash On Delivery) - Pixels |
Jadi, mereka sangat suka yang namanya pembayaran system COD selain mudah dan aman, namun juga mempersingkat waktu mereka. Tinggal menunggu barang datang, mereka tidak akan kesulitan melakukan pembayaran via ATM yang menempuh perjalanan jauh.
Contoh kata kata promosi COD seperti:
- Transaksi via COD (cash on delivery)
- menerima pembayaran COD
- Demi kemudahan transaksi, kami menerima pembayaran di temat (COD)
- Tersedia transaksi COD untuk memastikan barang yang anda beli sudah sesuai
- Kami menyarankan transaksi via COD untuk memastikan anda bisa mengecek kondisi barang. Jika oke atau sesuai baru silahkan lanjutkan transaksi pembayaran
6. Gunakan kata “ori”
Pada biasanya akan ada banyak
orang, yang memang lebih tergiur ketika melihat produk yang memiliki keterangan
“ori.” Tentu saja hal tersebut berasal dari keinginan setiap orang, yang mayoritas
tidak ingin menggunakan barang-barang palsu atau kw. Maka dengan menggunakan
kata “ori” tersebut, kemungkinan besar akan ada banyak orang yang melirik
produk kamu, bahkan juga tertarik.
Cara yang satu ini,
mungkin terdengar cukup sederhana. Meskipun demikian, efek yang bisa
ditumbulkan bagi kamu yang menggunakannya akan cukup besar. Cobalah gunakan
kata tersebut, dan kemudian perhatikan minat konsumen yang melihatnya.
Contoh promosi dengan kata "ori"
- Masker organis dijamin ori, jangan lupa order ya kakak.
- Sepatu murah dijamin ori, yuk langsung dikepoin aja ya ka.
- Kata siapa barang ori harus mahal? Tshirt ori, murah dijamin bikin nyaman.
7. Promosi dengan kata "bonus"
Kata bonus juga acapkali
masih menjadi kata yang cocok, untuk dijadikan sebagai kata kata promosi produk
yang hendak dijual. Siapa yang tidak tergiur ketika ada promosi produk lengkap
dengan kata “bonus” didalamnya.
Tentu akan ada banyak
orang yang merasa tertarik dan ingin membelinya. Pun dengan kamu, sebagai
penjual kamu bisa menggunakan kata “bonus” tersebut, ketika melakukan proses
promosi produk yang kamu jualkan.
Contoh kata kata promosi dengan kata "bonus"
- Beli 5 masker organic, dapatkan bonus kuas maskernya.
- Yuk segera bawa pulang 3 pcs kaosnya, dapatkan gratis satu kaos bebas pilih.
- Dapatkan bonus special dengan pembelian di atas 300k, yuk dapatkan sekarang juga.
Inilah Contoh Promosi Olshop
- Nyari pakaian anak bun? Dapatkan berbagai macam pilihan pakaian anak hanya di childshop, cek sekarang juga ya.
- Kebutuhan si kecil bisa terpenuhi dengan mudah, dapatkan hanya di childshop.
- Jangan lupa cek ig childshop ya bun, untuk
dapatkan berbagai promo menarik, tentunya seputar kebutuhan si kecil.
- Ingin berikan kado ke orang special? Yuk pilih
kadonya hanya di @kadountukmu, dijamin gak akan ngecewain deh.
- Nyari tas murah tapi gak murahan? Dapatkan
hanya di Bagshop, cek sekarang juga ya dan dapatkan promo menariknya.
- Online shop murah tapi produk berkualitas,
Aqueshop tempatnya.
- Ingin belanja sepatu tapi gak mau keluar ongkir
banyak? Beli di Shoesshop dan dapatkan gratis ongkirnya, cek sekarang juga ya.
Untuk membuat promosi online shop kita lebih optimal, kita bisa juga menggunakan sosial media sebagai media promosi. Salah satu paling sering digunakan saat ini adalah promosi menggunakan Whatsapp. Untuk lebih jelas, bisa baca : Cara Broadcast Promosi Lewat WhatsApp Untuk Online Shop
Nah, itulah beberapa contoh kata kata promosi olshop yang paling banyak menyedot pembeli. Silahkan mencoba. Semoga bermanfaat.
Penulis : Irma
Editor : Sigit Utomo