taupasar.com

we read, we create and we share it.

Contoh Kata-Kata Promosi Makanan Lewat Media Sosial

Contoh Kata-Kata Promosi Makanan Lewat Media Sosial 

Sebagai seorang pebisnis makanan, tentu Anda perlu benar-benar memahami bahwa tugas Anda bukanlah hanya sekedar menyajikan hidangan-hidangan makanan yang nikmat, melainkan juga merumuskan strategi untuk memperkenalkan makanan tersebut. Bagian terakhir inilah yang biasa kita sebut dengan promosi.
kata kata promosi makanan

Promosi memiliki peran yang sangat besar terhadap popularitas suatu produk makanan. Tanpa teknik promosi yang mendukung, perkembangan bisnis akan menjadi lamban karena kalah dengan promosi produk-produk makanan serupa lainnya. Jika dibiarkan, hal ini dapat memicu kemungkinan terburuk, yaitu kebangkrutan.

Lalu, bagaimana sebenarnya cara promosi makanan yang baik itu? Apa saja unsur-unsur yang harus disertakan dalam promosi? Bagaimana membuat kalimat persuasif yang menggoda? Bagaimana meyakinkan pembeli untuk mencicipi produk Anda?

Promosi Efektif Berbekal Sosial Media

Sosial media kini mulai menjelma menjadi jagad dunia baru yang paling sering dikunjungi oleh semua orang, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Bagi seorang pebisnis, hal ini menguntungkan karena media yang paling banyak diakses orang ini akan sangat potensial apabila dijadikan lahan promosi.

Saat ini, kita mengenal Facebook, Instagram, dan Whatsapp sebagai aplikasi sosial media yang paling banyak digunakan di Indonesia. Dengan jumlah pengguna mencapai jutaan orang, peluang untuk dikenal puluhan orang atau bahkan jutaan orang tersebut menjadi terbuka lebar. 

Jika sudah seperti ini, tidak menutup kemungkinan keuntungan yang akan anda dapatkan bisa mencapai puluhan juta tiap satu bulan.

Namun, untuk mencapai kemungkinan itu, tentu saja menayangkan produk anda di sosial media saja tidak cukup. Perlu dukungan berupa kata-kata promosi makanan yang menarik agar orang-orang tidak hanya menikmati gambar makanan tersebut melainkan juga membelinya di toko Anda. 

Bagaimana caranya? Mudah saja. Simak puluhan contohnya di bawah ini  

Konsep Dalam Membuat Promosi Makanan di Media Sosial

Berikut merupakan beberapa unsur yang wajib hukumnya untuk anda sertakan dalam iklan promosi. Supaya semakin mudah sudah dicantumkan pula contoh-contoh kalimat promosi tersebut untuk dijadikan referensi:

1. Unsur attention (menarik pembaca)

Sebagaimana dalam bentuk tulisan apapun, kalimat pertama kali selalu menentukan bagi seseorang apakah ia akan melanjutkan membaca tulisan tersebut atau tidak. Jika kalimat pertama menarik perhatian, ia akan melanjutkan membaca untuk menemukan jawaban dari rasa penasarannya. 

Namun jika kalimat awal membosankan, jangan harap orang mau melanjutkan membaca.
Berikut beberapa contoh cara membuat kalimat attention:

- Perhatian! Jangan sekali-kali membagi camilan ini kepada teman kalian . Dijamin bikin gak kebagian.

- Permisi, bakmi goreng kesukaan jutaan umat mau lewat nih

- Jangan kaget kalau durian dan semangka bisa bersatu dalam satu cup lucu ini.

- Hati-hati ketagihan, sambel hijau bikin susah move on.

- Jus buah? Disini aja.

Sangat menarik, bukan?

2. Value / nilai

Selain mencari hal-hal yang menarik bagi mereka, konsumen tentu akan bertanya-tanya mengenai apa manfaat yang bisa mereka dapatkan ketika mengonsumsi makanan Anda? Tentu saja dalam hal ini, manfaat yang dimaksud bukan hanya sekedar kenyang dimana perasaan tersebut bisa didapatkan ketika kita mengonsumsi maka nan apapun.

Manfaat ini bisa berupa kualitas kebersihan dan kesehatan, pengeluaran menjadi lebih hemat, kemasan yang lebih besar dengan harga murah, atau lain sebagainya. semakin banyak manfaat yang anda tawarkan, semakin banyak pula peluang yang bisa anda menangkan. Berikut beberapa contohnya:

- 100% daging sapi asli, tanpa campuran zat berbahaya.

- Kopi ini dibuat dengan kopi pilihan, simple untuk diseduh dan bisa diminum dimana saja.

- Mie anti-kolesterol sudah hadir lo di kotamu, pastikan kamu tetap makan makanan kesukaan tanpa perlu takut gemuk-gemuk lagi.

- Dengan harga termurah, kami menyajikan hidangan nusantara paling lezat dan khas citarasa Jawa, penasaran? Langsung kunjungi restoran kami.

Selain gencar menawarkan value produk, jangan lupa juga untuk mewujudkan kualitas tersebut secara konsisten di dalam produk anda.

3. Relevansi / kesesuaian

Yang dimaksud dengan relevansi disini adalah usaha Anda sebagai seorang pebisnis untuk merangkul calon konsumen potensial Anda. Dalam artian, ketika promosi pastikan untuk mengetahui terlebih dahulu siapa target pasar Anda.

Misalnya Anda berjualan cookies atau kue-kue basah, maka konsumen yang paling potensial adalah para ibu-ibu rumah tangga. Secara kebutuhan, mereka adalah pihak yang paling bertanggung jawab dalam terselenggaranya acara di rumah, kumpul keluarga besar atau kecil. Dengan demikin, pikirkan cara untuk menarik kalangan ini

- Kumpul-kumpul keluarga, enaknya siapin apa ya diatas meja? Butter Cookies ini aja!

- Liburan gak sempurna tanpa keripik kentang tanpa minyak yang satu ini

- Siap berpetualang, siapkan energimu dengan X-Men

- Jangan asal beli jajanan ya bun, pastikan si kecil mengonsumsi makanan dengan kandungan gizi tinggi. Hanya dengan biskuit ini.

- Mengadakan diskon

Bagi banyak orang, diskon adalah kesempatan emas. Jika pada hari biasa kita harus membayar nominal harga secara penuh, ketika diskon kita mendapatkan potongan harga yang artinya ada sisa yang bisa ditabungkan atau kebutuhan lainnya. 

Meskipun nominal ini tak seberapa, selama istilah diskon atau promo tetap saja sangat menarik.
Selain itu, pastikan juga bahwa kalimat penyampaian diskon tersebut akan efektif dan menarik. Berikut contohnya:

- Ada 100 kotak jelly istimewa buat kamu. Beli 2 gratis 1. Pastikan kamu gak kehabisan ya

- Bulan ini, brownies Y Cuma harga separuh. Harga seratus ribuan, tinggal lima puluh ribuan aja. Buruan serbu, jangan sampai kehabisan !!!

- Dapatkan diskon hingga 50 persen untuk minimal pembelian 10 buah pir.

- Testimoni

Selain ungkapan-ungkapan manis dari kalimat promosi, konsumen juga membutuhkan bukti nyata berupa testimoni atau komentar para konsumen yang sebelumnya sudah pernah melakukan pembelian di bisnis Anda. Umumnya, testimoni adalah unjuk rasa kepuasan konsumen terhadap produk dan pelayanan Anda. 

Berikut contohnya:

- Ibu Umi-Kediri “beli disini sangat memuskan, rasanya mantap dan kemasannya juga aman dan menarik. Saya rekomendasikan akan rekomendasikan kepada keluarga saya yang lain:

- Karena bakso aci kloter pertama sudah habis, kami memutuskan mulai membuka pemesanan kembali pada ..

- Sudah terbukti sejak 2010

- Garansi

Bukan hanya dalam dunia service mesin saja, garansi juga dibutuhkan dalam bisnis makanan. Terutama kini penjualan makanan juga dilakukan secara online sehingga anda perlu menjamin kepada konsumen bahwa produk anda akan mendarat dengan selamat sampai tujuan.

Berikut beberapa contoh bentuk garansi yang bisa anda sebutkan:

- Produk ini sudah tercatat di BPOM dan mendapatkan lisensi halal dari MUI

- Penyimpanan cireng maksimal 4 hari di lemari es. Jika produk tidak bertahan sampai 4 hari, kami siap mengganti.

- Produk ini sudah lulus ini QC dan QA

Jangan lupa juga untuk senantiasa mencantumkan informasi yang jelas dan mendetail tentang produk seperti komposisi, tempat produksi, cara penyajian (jika ada), barcode, dan lain sebagainya. Dengan demikian, konsumena akan menjadi lebih yakin terhadap produk anda.
Related Posts