taupasar.com

we read, we create and we share it.

Barbershop Semakin Ramai Pengunjung, Inilah Rincian Modal Usaha Barbershop!

Barbershop Semakin Ramai Pengunjung, Inilah Rincian Modal Usaha Barbershop!

Rincian modal usaha barbershop – Ingin membuka usaha yang tak p ernah lekang oleh waktu? Maka, usaha barbershop adalah jawabannya. Barbershop adalah tempat di mana seseorang bisa mendapatkan pelayanan lengkap bagi rambutnya. 

modal usaha barbershop

Mulai dari potong rambut, grooming, dan juga konsultasi menegnai gaya rambut yang cocok. Dengan alasan tersebut, maka banyak orang yang selalu membutuhkan jasa yang disediakan di barbershop. 

Berbeda dengan pelayanan yang diberkan di tempat pangkas rambut biasa, barbershop memberikan pelayanan yang berbeda kepada para konsumennya. Para konsumen akan diberikan tips-tips merawat rambut yang tentu saja bermanfaat untuk kesehatan rambut. Sehingga kehadiran barbershop di tengah-tengah masyarakat sangatlah bermanfaat.

Konsep usaha barbershop ini juga memungkinkan para konsumen untuk merasa nyaman dalam berkonsultasi mengenai style rambut. Tidak hanya itu, di barbershop tersedia pelayanan untuk merapikan jenggot, hot-towel, mesaage, bahkan untuk melakukan pembelian produk-produk perlengkapan grooming. 

Melihat hal tersebut, tidak menutup kemungkinan bagi Anda memiliki keinginan untuk membuka usaha barbershop. Namun, banyak hal yang penting sekali untuk diperhatikan, salah satunya adalah rincian modal usaha barbershop. 

Rincian Modal Usaha Barbershop Paling Efektif


Modal usaha merupakan hal yang sangat penting untuk diperhatikan. Untuk membuka usaha barbershop, diperlukan setidaknya tiga jenis modal yang paling utama. Di antara jenis modal tersebut adalah:

1. Rincian Modal untuk Lokasi

Lokasi untuk membangun barbershop haruslah berada di tempat yang strategis. Anda dapat membangun atau bisa juga melakukan penyewaan tempat. Hal tersebut tergantung pada modal awal yang Anda miliki. Anda dapat memilih lokasi untuk disewa di area ruko, dekat pasar, dekat pusat kota, dan lainnya.

Biasanya untuk biaya sewa membutuhkan sekitar Rp1.000.000-Rp1.500.000 setiap bulannya. Hal ini tergantung pada lokasi yang dipilihnya. Jika Anda membuka barbershop di rumah yang berlokasi strategis, maka biaya ini dapat dipangkas menjadi lebih murah. Sehingga Anda dapat menyisihkan biaya untuk modal yang lainnya.

2. Rincian Modal Peralatan Pangkas Rambut

Selain menyiapkan modal untuk menyewa atau membuat tempat barbershop, Anda pun perlu menyiapkan biaya untuk peralatan pangkas rambut. Di bawah ini merupakan perlengkapan yang perlu Anda persiapkan:

Nama barang     Jumlah Harga satuan             Total
Mesin cukur     2 buah         Rp 350.000             Rp 700.000
Sisir rambut     2 buah         Rp 10.000             Rp 20.000
Gunting potong rambut     2 buah         Rp 50.000             Rp 100.000
Gunting sasak     2 buah         Rp 75.000             Rp 150.000
Pisau cukur     2 buah         Rp 15.000             Rp 30.000
Silet isi ulang     20 kotak         Rp 2.500                     Rp 50.000
Handuk kecil     12 buah Rp 15.000             Rp 180.000
Kap penutup badan     2 buah         Rp 45.000             Rp 90.000
Botol Semprot barbershop  2 buah         Rp 15.000             Rp 30.000
Jepit buaya kecil     1 pak         Rp 10.000             Rp 10.000
Jepit buaya besar     1 pak         Rp 15.000             Rp 15.000
Mangkok sabun / foam     2 buah         Rp 5.000                     Rp 10.000
Sikat bulu     1 buah         Rp 25.000             Rp 25.000
Total                                     Rp 1.410.000


Nominal tersebut tidak sepenuhnya mutlak, bahkan Anda dapat mengeluargan biaya yang lebih sedikit daripada itu jika mendapatkan potongan harga. Siapkanlah kira-kira biaya sekitar Rp 1.000.000 untuk keperluan alat mencukur.

3. Modal Perlengkapan Barbershop

Selanjutnya, modal yang harus dikeluarkan adalah biaya untuk membeli perlengkapan barbershop. Perlengkapan tersebut bisa berupa kursi, cermin besar, cermin kecil dan juga meja rias. Di bawah ini merupakan rinciannya secara detail:

Nama barang                             Jumlah Harga satuan         Total
Kursi pangkas rambut             2 set         Rp 1.000.000         Rp 2.000.000
Cermin besar dan meja rias     2 set         Rp 1.500.000         Rp 3.000.000
Cermin kecil                             2 buah         Rp 25.000         Rp 50.000
Total                                                                                         Rp 5.050.000

Nominal yang diperkirakan harus disiapkan untuk perlengkapan barbershop adalah sekitar Rp 5.050.000. Anda pun dapat mencicil untuk menambah AC di barbershop agar konsumen lebih merasakan kenyamanan.

Strategi Sukses Membuka Usaha Barbershop


Selain menyiapkan modal usaha, Anda pun harus memperhatikan strategi untuk membuat konsumen berlangganan di barbershop Anda. di antara strategi yang bisa dilakukan adalah:

1. Memilih lokasi yang strategis

Tips yang pertama agar barbershop Anda dikunjungi banyak orang adalah memilih lokasi yang strategis. Seperti yang telah dipaparkan sebelumnya bahwa Anda dapat memilih ruko atau membukanya di ruma yang memang berlokasi sangat strategis. Dengan memilih tempat yang strategis, maka para konsumen akan lebih mudah dalam mendatangi barbershop Anda.

Bagi kamu yang ingin tahu, rincian modal usaha lainnya, bisa klik artikel di bawah ini.

baca juga:



2. Menentukan harga yang sesuai

Dalam menentukan harga untuk setiap pelayanan, Anda dapat melakukan survey terlebih dahulu. Usahakan agar Anda tidak memberikan harga yang terlalu mahal atau terlalu murah, agar dapat bersaing dengan baik dan juga sehat. Pastikan pula harga yang diberikan tersebut sebanding dengan pelayanan yang diberikan di barbershop Anda.

3. Menjamin kenyamanan konsumen

Hal ini juga tida kalah penting dengan hal yang sudah disebutkan sebelumnya. Saat barbershop Anda dikunjungi konsumen, maka berikan kenyamanan dan juga pelayanan terbaik. Dengan begitu, maka para konsumen pun akan berlangganan untuk selalu berkunjung dan menggunakan pelayanan potong rambut atau perawatan lainnya dari barbershop Anda.

4. Melakukan promosi yang baik

Anda pun kini dapat melakukan promosi di media sosial. Anda dapat memberikan harga promo di awal-awal pembukaan barbershop. Hal inilah yang kemungkinan dapat menarik minat konsumen. Dengan degitu, tidak menutup kemungkinan bahwa barbeshop Anda akan segera ramai dikunjungi oleh para konsumen.

Ituah rincian modal usaha barbershop bagi Anda yang ingin membuka usaha tersebut. Hal-hal yang disebutkan di atas penting untuk dilakukan, sebab dapat memengaruhi berjalannya barbershop yang didirikan. 

Lakukanlah dengan teliti dan persiapkan sebaik mungkin agar tujuan yang ditargetkan mencapai hasil yang memuaskan. Hal ini mengingat sudah banyak barbershop yang mungkin akan menjadi saingan barbershop milik Anda. 

Related Posts