Ketahuilah Ini Dia Sejumlah Bisnis Franchise di Bawah 5 Juta
Ketahuilah Ini Dia Sejumlah Bisnis Franchise di Bawah 5 Juta
Bisnis franchise belakangan ini menjadi salah satu pilihan yang bisa cukup menguntungkan. Terlebih pilihan franchise yang bisa dipilihpun cukup beragam. Semua itu bisa tergantung dari pribadi Anda masing-masing. Tetapi bagi Anda yang bingung di bawah ini disediakan sejumlah pilihan franchise modal di bawah 5 juta.
Namun, sebelum itu, ada sejumlah tips yang bisa Anda simak sebagai masukan dan juga pegangan ketika hendak dan tengah menjalankan bisnis franchise tersebut. Tips di bawah ini memang cukup sederhana, tetapi bisa menjadi tolak ukur Anda dalam menjalankan bisnis tersebut.
Tips Memulai dan Menjalankan Bisnis Franchise
1. Pilih yang Lagi Hype
Pada biasanya sejumlah usaha yang tengah hype atau populer di masyarakat luas, akan menjadi pilihan yang terbaik. Karena produk yang demikian itu, akan bisa memberikan keuntungan yang cukup besar bagi Anda yang menjalankannya. Banyak tentunya usaha yang tengah hype dan bisa dijadikan pilihan. Seperti minuman, atau bahkan camilan/makanan ringan yang digemari banyak orang.
2. Sesuaikan dengan Modal
Ketika hendak join bisnis franchise pada sebuah produk tertentu, hal lain yang mesti diperhatikan adalah yang satu ini. Penyesuaian modal dengan bisnis franchise yang Anda jalani bisa menjadi batu loncatan yang nantinya mampu sangat menguntungkan.
Jangan terlalu memaksakan bisnis franchise tersebut dengan kurangnya modal yang Anda miliki. Hanya perlu sesuaikan saja modal dengan bisnis yang hendak Anda jalankan.
3. Pelajari Bisnis Tersebut
Dalam berbisnis, tentu Anda tidak bisa melakukannya dengan sembarangan. Ada sejumlah hal atau poin yang cukup penting, yang kemudian harus diperhatikan dan dilakukan. Mempelajari usaha yang dijalani bisa menjadi langkah awal yang cukup baik. Dengan mempelajari usaha tersebut, Anda juga bisa menentukan bagaimana proses promosi yang akan dilakukan.
4. Atur Strategi Perihal Promosi
Ketika telah menetapkan diri untuk memilih satu jenis usaha franchise tertentu, maka tips lain yang bisa dilakukan adalah mengatur sebuah strategi. Bisnis yang dilakukan tanpa ada strategi, bisa menjadi boomerang bagi Anda yang menjalankannya. Dengan strategi maka bisnis Anda bisa berjalan sesuai dengan rencana.
5. Jangan Lupakan Target
Setelah memiliki strategi pemasaran yang baik, Anda juga harus mulai memiliki atau merencanakan sejumlah target yang harus dicapai. Dengan memiliki target tersebut, Anda bisa melakukan sejumlah langkah untuk bisa mencapainya. Bahkan target juga bisa menjadi pengingat dikala rasa lelah menjalankan bisnis datang menyapa Anda
6. Ingat Tujuan Awal
Pada saat menjalankan bisnis, ujian atau cobaan bukanlah hal yang bisa Anda tepiskan. Ketika hal tersebut datang menghampiri, ingatlah pada tujuan awal yang telah Anda tetapkan. Rasa lelah memang pasti selalu ada, tetapi tujuan awal akan menjadi pengingat disaat Anda menjalankan bisnis tersebut.
Ide Franchise di Bawah 5 Juta
Setelah kamu mengetahui sejumlah tips yang disebutkan di atas tadi, maka kamu bisa memilih franchise dari sejumlah pilihan yang akan diberikan di bawah ini. Sejumlah ide franchise ini, tidak membutuhkan biaya besar, maka Anda bisa lebih mudah dalam memulainya.
1. Minuman K-drink
Jenis franchise yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat, terlebih jika pangsa pasar yang kamu tentukan adalah anak muda pecinta Korean Pop. Bahkan usaha yang satu ini telah memiliki banyak peminat dari tahun 2010 silam. Kehadirannya bisa menjadi pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin memiliki usaha franchise dengan modal hanya saru juta saja.
2. Minuman Matcho Chocolate Drink
Masih dalam jenis yang sama, yakni jenis minuman. Anda juga bisa memilih usaha yang satu ini. Berbeda dengan poin di atas tadi, dalam franchise jenis ini merupakan sebuah usaha minuman cokelat yang biasanya dijual di booth.
Terdapat kiranya 50 variasi rasa yang disediakan, dijamin bisa membuat calon pembeli Anda tertarik, hingga para pembeli merasa ingin beli lagi dan lagi. Menariknya lagi, jenis usaha yang satu ini, bisa Anda mulai dengan modal di bawah 5 jutaan.
3. Franchise Bakso Benhil
Bagi kamu yang ingin memiliki usaha franchise dibidang makanan, bakso bisa menjadi pilihan yang tepat. Bakso benhil memiliki penggemar yang cukup banyak, dan telah menjadi salah satu brand yang cukup populer.
Bahkan brand bakso satu ini, membuka franchise dengan modal hanya 4 juta saja, bisa menjadi peluang usaha yang cukup menguntungkan. Terlebih bagi Anda yang ingin memiliki usaha bakso tetapi bingung dan bahkan tidak percaya diri untuk membuat baksonya sendiri.
4. Franchise Ice Cream Aice
Bagi kamu yang ingin memiliki usaha franchise yang lebih simple dari sejumlah poin di atas, Anda bisa memilih untuk membuka usaha franchise dari salah satu brand ice cream yang cukup populer. Iya itulah ice cream Aice yang sudah memiliki franchisee dengan jumlah yang banyak.
Berapa modal awal yang dibutuhkan? Tentu saja dibawah 5 jutaan, Anda hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp. 2.500.000 saja untuk membuka usaha satu ini. Tetapi keuntungan yang bisa didapatkan sungguh sangat menguntungkan, bagi yang tertarik dan ingin mendaftarkan diri inilah cara daftar franchise ice crem Aice yang bisa dijadikan pedoman.
5. Bisnis Franchise Chaphoria
Ide bisnis franchise yang satu ini juga masih berbentuk minuman. Minuman segar bisa menjadi pilihan bagi Anda yang ingin memiliki franchise di bawah 5 jutaan. Brand yang satu ini menawarkan produk minuman berupa thai tea yang tentu saja memiliki keunikan tersendiri, jika dibandingkan dengan jenis thai tea dari brand yang lain.
Untuk memulai usaha franchise satu ini, kamu hanya perlu mengeluarkan modal awal sekitar Rp. 3,8 juta saja, terbilang murah bukan? Tetapi hasilnya kamu bisa mendapatkan keuntungan yang sangat menguntungkan.
6. Franchise Moschoblend
Tidak hanya brand diatas tadi, Anda juga bisa memilih Moscoblend sebagai pilihan produk untuk franchise yang hendak Anda lakukan. Brand yang satu ini bahkan diketahui telah memiliki lebih dari 800 gerai.
Maka Anda tidak perlu lagi khawatir perihal kualitas produk yang dimilikinya. bahkan untuk biaya awal yang harus dikeluarkan hanya sekitar 3 jutaan saja, cukup menarik untuk usaha franchise minuman yang terkenal.
7. Franchise Endogmu
Bagi yang ingin membuka franchise usaha makanan, maka pilihannya bisa jatuh kepada brand Endogmo. Brand yang satu ini menawarkan bisnis franchise berupa produk yang berbahandasarkan telur, seperti telur gulung dan juga sosis telur. Usaha yang satu ini terbilang cukup sederhana, sehingga untuk modal awal yang harus Anda keluarkan hanya sekitar 4 jutaan saja.
Dapatkan juga tambahan informasi pada artikel berikut ini.
Baca juga:
1. Ide Franchise di Bawah 10 Juta
2. Franchise Makanan Paling Dicari
3. Biaya Franchise Kopi Lain Hati
4. Biaya Franchise Street Boba
Demikianlah informasi yang bisa diberikan, tentunya perihal sejumlah ide bisnis franchise di bawah 5 juta, lengkap dengan sejumlah tips memulainya, semoga bermanfaat untuk Anda semua.