taupasar.com

we read, we create and we share it.

Inilah 4 Jenis Bisnis Keluarga Disertai dengan Bentuk Bisnisnya yang Perlu Anda Tahu

Inilah 4 Jenis Bisnis Keluarga Disertai dengan Bentuk Bisnisnya yang Perlu Anda Tahu

Saat ini ada banyak perusahaan yang merupakan bisnis keluarga. Perusahaan tersebut dibangun oleh anggota keluarga baik satu generasi maupun dua dan tiga generasi. Anggota keluarga yang terlibat dalam membangun dan mengelola tersebut bisa dari generasi kakek/nenek, ayah/ibu atau anak-anaknya saja. 
Jenis Bisnis Keluarga
Ada banyak jenis bisnis keluarga yang bisa dimulai dengan modal kecil hingga besar. anda yang sedang bingung mencari ide bisnis yang menarik dan bisa dikelola bersama keluarga. Di bawah ini 4 jenis bisnis keluarga dari modal kecil hingga besar. 

Jenis Bisnis Keluarga Adalah

Bisnis keluarga adalah jenis bisnis yang dikelola oleh anggota keluarga dan turun temurun. Bisnis ini dari yang memiliki modal dan yang mengelolanya semuanya anggota keluarga. Biasanya satu generasi hingga tiga generasi. Berikut di bawah ini 4 ide jenis bisnis keluarga.

1. Bisnis Makanan

Anda yang ingin membangun bisnis keluarga bisa dimulai dengan membuka bisnis makanan. Mengingat makanan adalah kebutuhan dasar bagi manusia, maka dapat dijamin bisnis makanan bisa berkembang dengan cepat dan pesat. Ada banyak jenis makanan yang bisa dijadikan ide usaha keluarga. 

Jenis bisnis keluarga di bidang makanan contohnya makanan ringan, restauran, cafĂ© dan makanan siap saji. Ide bisnis ini bisa menghasilkan perputaran uang yang begitu cepat. Sangat cocok bagi Anda yang ingin membuka bisnis keluarga dengan modal yang minim dan perputaran yang cepat. 

Bisnis ini bisa melibatkan seluruh anggota keluarga. Misalnya jika ingin membuka bisnis restaurant, Anda bisa mengatur siapa yang bertanggung jawab terhadap marketing, pelayanan, siapa yang mengatur keuangan atau pembukuan, siapa yang bertanggung jawab bagian produksi/dapur, keuangan dan lainnya. 

2. Bisnis Fashion

Ide bisnis keluarga yang juga memiliki potensi yang besar adalah bisnis fashion. Sama seperti bisnis makanan usaha fashion pun bisa dilakukan bersama seluruh anggota keluarga dan kerabat terdekat Anda. Bisnis Anda dijamin akan cepat berkembang jika fashion yang dijual mengikuti trend yang sedang viral. 

Dalam bisnis fashion pun ada tugas dengan memanfaatkan potensi yang dimiliki para anggota keluarga Anda. beberapa ahli yang dibutuhkan tersebut diantaranya bagian marketing, desainer, keuangan atau pembukuan dan bagian produksi. 

3. Jenis Bisnis di Bidang Pariwisata 

Salah satu ide bisnis yang bisa dilakukan bersama keluarga adalah bisnis di bidang pariwisata. Bisnis ini sangat cocok bagi Anda yang di daerah lokasi wisata, seperti Bandung, Yogyakarta, Bali dan lainnya. 

Anda bisa membuka usaha berupa oleh-oleh makanan khas daerah, rental kendaraan, pemandu wisata, toko souvenir, penginapan, dan lain-lain. Anda bisa memanfaatkan kemampuan masing-masing keluarga untuk mengelola bisnis pariwisata ini. 

4. Bisnis Event Organizer

Ide bisnis selanjutnya yang bisa dijalankan bersama keluarga dengan memanfaatkan keahlian masing-masing anggota keluarga adalah bisnis di bidang event organizer. Bisnis ini membutuhkan orang yang ahli dekorasi ruangan, desainer poster promosi, manajemen acara, masak, buat kue dan fotografi. 

Ide bisnis ini cocok untuk yang memiliki banyak anggota keluarga. Anda yang sebagai ownernya harus pandai menempatkan anggota keluarga sesuai dengan potensi dan karakternya. Jangan sampai Anda menempatkan seseorang yang tidak bisa dekorasi ruangan malah diberi tanggungjawab bagian dekorasi ruangan. 

Bentuk-bentuk Bisnis Keluarga

Anda yang ingin membangun bisnis keluarga harus mengetahui bentuk-bentuk bisnis keluarga. Agar Anda tahu seberapa efektifnya bisnis keluarga Anda ke depannya. Ada 3 karakter bisnis keluarga yang perlu Anda tahu. 

1. Family Owned Business (FOB)

Bentuk bisnis ini berupa bentuk bisnis yang mana anggota keluarga hanya sebagai shareholder, adapun bagian pengelola perusahaan akan diserahkan kepada yang profesional dari luar lingkaran keluarga. 

2. Family Business (FB)

Pada bisnis ini bentuknya berbeda dengan bentuk bisnis di atas. Pada bentuk bisnis ini anggota keluarga tidak hanya sebagai shareholder, melainkan ikut serta mengurus dan mengelola perusahaan keluarga. 

3. Business Family (BF)

Pada bentuk Business Family perusahaan dibentuk yang cenderung menekankan pada hubungan kekerabatan saja. 

Simak informasi menarik lainnya berikut ini.

Baca juga:





Di atas adalah 4 jenis bisnis keluarga dan bentuk bisnis keluarga yang wajib Anda tahu. Bisnis keluarga memang bisa saja menimbulkan perpecahan antar anggota keluarga. Melainkan jika Anda terus menambah pengetahuan seputar bisnis, dijamin Anda bisa sukses membangun bisnis keluarga. 
Related Posts