taupasar.com

we read, we create and we share it.

5 Hambatan Bisnis Digital yang Perlu Kamu Ketahui dan Cara Mengatasinya

5 Hambatan Bisnis Digital yang Perlu Kamu Ketahui dan Cara Mengatasinya

Di era globalisasi saat ini memang teknologi telah berkembang pesat, bahkan membawa masyarakat ke era baru yaitu bisnis digital. Di zaman yang serba canggih saat inilah membuat masyarakat mulai beralih memilih alat-alat yang bisa mengoptimalkan dalam berbisnis.
Hambatan Bisnis Digital
Tidak seperti dahulu, yang mana sangat susah untuk memulai usaha. Kini kamu tinggal menjalani bisnis digital, apapun bisnismu bisa dijalani dengan mudah. Jadi sebenarnya apa itu bisnis digital? Kenapa sangat digencarkan di zaman sekarang ini? Apakah ada hambatan bisnis digital? Simak penjelasannya.

Apa Itu Bisnis Digital?

Bisnis digital merupakan menggunakan kecanggihan teknologi dalam bisnis jasa saat akan membuat produk atau proses pemasaran. Perlu diketahui, bisnis digital tidak melulu berkaitan dengan penjual dalam bentuk software maupun ebook saja.

Sebab bisnis digital merupakan keseluruhan jenis usaha pemasaran produk secara online, baik melalui website maupun aplikasi, contohnya saja ecommerce. Mendirikan sebuah bisnis di era serba digital saat ini memang memiliki tantangan tersendiri. Meskipun begitu, proses yang dilalui cukup mudah.

Bisnis digital ini semuanya berawal dari ide, apabila mampu menemukan ide bisnis digital maka pasti memiliki peluang bagus. Berikut ini ada 5 contoh bisnis digital yang bisa kamu jadikan pilihan untuk membuka ide usaha secara online.

1. Blogger

Menjadi blogger mengharuskan kamu untuk bisa membuat konten-konten yang menarik sehingga mampu mendatangkan pengunjung untuk membaca tulisan kamu. Untuk yang masih pemula, bisa mencoba dengan membuat blog di blogger.com atau wordpres.com. Jika ada kesulitan, kamu tinggal mencari tutorial pembuatan blog.

Jika blog sudah jadi, kamu harus membuat blog tersebut menjadi sumber penghasilan. Bagaimana caranya? Caranya dengan menyediakan ruang pada blog kamu untuk tempat iklan seperti yang umumnya dilakukan oleh para blogger.

2. Menulis Konten Digital

Memiliki keahlian menulis? Jika iya, jangan sia-siakan potensi tersebut karena bisa kamu manfaatkan untuk menghasilkan cuan. Apalagi sekarang serba digital, sehingga ada banyak sekali website yang mampu membayar hasil tulisan kamu yang berkualitas.

Untuk level global kamu menggunakan bahasa Inggris, pilihan ini bisa kamu coba dengan memanfaatkan website WritersWeekly. Sedangkan untuk di Indonesia sendiri, kamu dapat memanfaatkan portal berita seperti IDN Id yang juga mampu menawarkan kesempatan sama.

Apabila sudah mempunyai blog dengan pengunjung yang banyak, hak tersebut dimanfaatkan untuk menawarkan keahlian kamu pada blog. Semakin menarik konten blog kamu, maka  semakin besar pula peluang mendapatkan tawaran pekerjaan untuk menulis suatu konten.

3. Afiliasi

Bisnis digital afiliasi ini merupakan bentuk dalam pemasaran jasa atau produk orang lain dan mendapatkan imbalan berupa komisi. Pembagian kerja afiliasi dibagi menjadi tiga yaitu, yang pertama, mendaftarkan diri dan mendapatkan kode referral atau link.

Kemudian yang kedua, melakukan kegiatan pemasaran produk bisa memanfaatkan website atau sosial media. Dan yang ketiga, jika ada pembeli yang menggunakan kode referal yang kamu bagikan otomatis kamu mendapatkan penghasilan.

4. Bisnis Dropship

Bisnis digital yang memungkinkan bisa menjual produk tanpa repot-repot memikirkan gudang serta pengiriman produk, itulah bisnis dropship. Jenis bisnis dropship ini, hanya perlu mengandalkan kemampuan yang kamu  miliki saja dalam menjualkan suatu barang. Maka dari itu, hal ini yang menjadi perbedaan antara bisnis dropship dengan bisnis reseller dan bisnis afiliasi.

5 Hambatan Bisnis Digital yang Perlu Kamu Ketahui

1. Kompetitor Semakin Banyak

Hambatan bisnis digital yang selalu dialami oleh pelaku bisnis adalah banyaknya kompetitor atau pesaing dalam bisnis. Maka dari itu, kamu harus bisa menciptakan ide kreatif baru, dengan begitu kamu bisa bertahan lama di pasar meskipun banyak pesaing.

2. SDM yang Terbatas

Selanjutnya yang menjadi hambatan bisnis digital yaitu menjadi hambatan adanya keterbatasan sumber daya manusia (SDM). Berdasarkan hasil riset dari Capgemini, sekitar 77% perusahaan akui tidak memiliki tenaga IT yang mampu membantu memperlancar proses digitalisasi pada bisnis.

Untuk mengatasi hambatan bisnis digital ini kamu bisa menyelesaikannya dengan melakukan perekrutan karyawan baru terencana. 

3. Biaya yang Minim

Banyak pelaku bisnis yang menganggap bahwa memulai proses digitalisasi bisnis bakal memakan biaya besar. Situasinya akan diperparah ketika perusahaan tidak mempunyai arah perencanaan yang jelas dalam upaya transformasi digital tersebut.

Untuk mengatasi hambatan bisnis digital ini, kamu perlu melibatkan setiap departemen dalam proses perencanaan tersebut. Kemudian, menetapkan anggaran yang fleksibel akan banyak masalah yang muncul sehingga kamu bisa memilih untuk melakukan digitalisasi secara bertahap.

4. Hilangnya Jati Diri

Tanpa disadari para pelaku bisnis kerap memasukkan bisnisnya ke dunia digital terlalu cepat untuk terobosan baru yang kekinian. Hal inilah yang membuat mereka tidak terlalu memperhatikan dan mengembangkan strategi pemasaran dan kemasannya terlebih dahulu.

Itulah mengapa para pelaku usaha sering mengalami hilangnya jati diri, untuk mengatasinya kamu harus berhati-hati dalam mengambil sebuah keputusan.

5. Strategi yang Salah dan Kurangnya Inovasi

Bagi pebisnis menerapkan strategi jangka pendek saja sehingga tidak tahu bagaimana cara untuk mencegahnya dalam jangka waktu panjang. Selain itu, inovasi yang kurang juga menjadi hambatan bisnis digital sehingga berjalan dengan sulit.

4 Cara Mengatasi Hambatan Bisnis Digital

1. Evaluasi

Evaluasi sangat penting untuk mengetahui performa dan hambatan bisnis digital yang kamu alami, dan semua itu harus dievaluasi secara berkala. Dari hasil evaluasi tersebut, kamu akan mengetahui mana yang perlu diperbaiki, dipertahankan, dan diubah. Sehingga bisa menentukan strategi penjualan berikutnya.

2. Membuat Inovasi

Salah skill yang wajib dimiliki bagi pebisnis digital adalah creative thinking. Cobalah berpikir out of the box dan cari sesuatu yang baru. Jika mampu membuat inovasi-inovasi terbaru pada produk kamu, maka konsumen lebih tertarik untuk membeli di toko kamu daripada toko lain.  Membuat inovasi juga merupakan cara mengatasi bisnis yang terkepung oleh banyaknya kompetitor.

3. Riset dan Target Pasar

Cara mengatasi hambatan bisnis digital yang biasanya disebabkan oleh perencanaan kurang matang, kamu bisa melakukan riset terlebih dahulu. Kunci agar mampu memenangkan persaingan pasar adalah dengan melakukan riset dan menentukan target pasar. 

Setelah mengetahui tujuan dan langkah-langkah selanjutnya, dijamin bisnis kamu akan menunjukkan progress  signifikan.

4. Manajemen Keuangan

Harus bisa membuat manajemen keuangan yang baik, ketika menjalankan sebuah bisnis, karena modal memiliki peran yang sangat penting. Kelola modal dengan baik, atur pengeluaran dan belanja bahan yang dibutuhkan sesuai dengan anggaran, dan siapkan dana darurat. 

Dana darurat ini sangat penting untuk menghadapi pengeluaran yang tak terduga, sehingga hambatan bisnis digital kelak bisa teratasi.

Simak juga informasi menarik berikut ini.

Baca juga:





Demikian pembahasan mengenai hambatan bisnis digital beserta cara mengatasinya, semoga informasi ini bermanfaat dan bisa kamu jadikan sebagai referensi.
Related Posts